50 First Dates | |
---|---|
Sutradara | Peter Segal |
Produser |
|
Ditulis oleh | George Wing |
Pemeran |
|
Penata musik | Teddy Castellucci |
Sinematografer | Jack N. Green |
Penyunting | Jeff Gourson |
Perusahaan produksi | Happy Madison Flower Films |
Distributor | Columbia Pictures |
Tanggal rilis | 13 Februari 2004 |
Durasi | 99 menit |
Negara | Amerika Serikat |
Bahasa | Inggris |
Anggaran | US $75 juta |
Pendapatan kotor | US $196,482,882 |
50 First Dates adalah film komedi romantis Amerika tahun 2004 disutradarai oleh Peter Segal dan ditulis oleh George Wing. Dibintangi oleh Adam Sandler sebagai seorang dokter hewan pengejar-wanita dan Drew Barrymore sebagai seorang amnesia, bersama dengan Rob Schneider, Sean Astin, Lusia Strus, Blake Clark, dan Dan Aykroyd.
Sebagian besar film dibuat di lokasi Windward Side & North Shore di Oahu, Hawaii. Sandler dan Barrymore memenangkan penghargaan MTV untuk penampilan mereka. Ini adalah film kedua yang mempertemukan mereka sebagai pasangan, yang pertama adalah The Wedding Singer.
Gangguan memori fiktif yang dialami oleh karakter Barrymore, mirip dengan hilangnya memori jangka pendek dan amnesia Anterograde.