Ajamila (Dewanagari: अजामिल ; IAST: Ajāmila ) adalah seorang tokoh dalam legenda Hindu, yang tercatat dalam bab 6 kitab Bhagawatapurana.[1] Dikisahkan bahwa ia adalah seorang keturunan brahmana yang kehidupannya banyak menyimpang dari ajaran Weda, tetapi rohnya diampuni oleh Dewa Wisnu setelah ia mengucapkan nama sang dewa ketika menjelang kematian. Dalam agama Hindu, kisah Ajamila digunakan sebagai contoh bahwa dengan mengucapkan nama Tuhan, seseorang dapat memperoleh pengampunan, bahkan apabila dalam kehidupannya telah berbuat banyak dosa.[2]