Balai Pustaka

PT Balai Pustaka
Perusahaan indukDanareksa
StatusBeroperasi
Didirikan22 September 1917 (1917-09-22)
PendiriAdviseur voor Inlandsch Zaken
Negara asalIndonesia
Kantor pusatJakarta
Tokoh kunciAchmad Fachrodji (Direktur Utama)
Jenis terbitan
  • Buku sastra
  • Buku pendidikan
  • Buku bacaan umum
  • Kamus
  • Pustaka Digital
  • Taman Bacaan Masyarakat
Situs resmiwww.balaipustaka.co.id

Balai Pustaka (Ejaan Van Ophuijsen: Balai Poestaka) adalah perusahaan Indonesia yang bergerak di bidang penerbitan, percetakan dan multimedia. Berdiri sejak era pendudukan Belanda yakni pada 1917, Balai Pustaka kemudian bertransformasi menjadi Badan Usaha Milik Negara di Indonesia. Balai Pustaka terkenal sebagai penerbit sejumlah karya literatur Indonesia ternama seperti Salah Asuhan, Siti Nurbaya, dan Layar Terkembang. Sejak 2022, PT Balai Pustaka telah resmi menjadi Anggota Holding BUMN PT Danareksa (Persero).


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in