Cairan ionik adalah suatu garam dalam keadaan cair. Dalam beberapa hal, istilah tersebut dibatasi untuk garam-garam yang memiliki titik lebur di bawah suhu yang semestinya, misalnya bukan 100 °C (212 °F). Sementara cairan biasa seperti air dan bensin didominasi oleh molekulnetral, cairan ionik sebagian besar terbentuk dari ion-ion dan pasangan ion berumur pendek. Sebutan zat semacam ini bermacam-macam, elektrolit cair, lelehan ion, fluida ionik, leburan garam, garam cair, atau kaca ionik.[1][2][3]