Dost Mohammad Khan دوست محمد خان | |||||
---|---|---|---|---|---|
Amirul Mukminin | |||||
Amir Afganistan | |||||
Berkuasa | 1826 – 2 Agustus 1839 1843 – 9 Juni 1863 | ||||
Pendahulu | Sultan Mohammad Khan | ||||
Penerus | Wazir Akbar Khan Sher Ali Khan | ||||
Kelahiran | 23 Desember 1793 Kandahar, Kekaisaran Durrani (sekarang Afganistan | ||||
Kematian | 9 Juni 1863 (usia 69) Herat, Keamiran Afganistan | ||||
Pemakaman | |||||
Pasangan | 16 istri[2] | ||||
Keturunan | 27 putra dan 25 putri saat ia mangkat[3] | ||||
| |||||
Dinasti | Dinasti Barakzai | ||||
Ayah | Sardar Payinda Khan Muhammadzai (Sarfraz Khan) | ||||
Ibu | Zainab Begum[4] | ||||
Agama | Islam Sunni |
Amir Dost Mohammad Khan Barakzai (bahasa Pashto/Dari: دوست محمد خان بارکزی Desember 1793 – 9 Juni 1863), atau dijuluki Amir-i Kabir,[5][6][7] adalah pemimpin pertama wangsa Barakzai dan salah satu pemimpin terbesar Afganistan yang memerintah selama Perang Inggris-Afganistan Pertama.[8] Setelah jatuhnya dinasti Durrani, ia menjadi Amir Afghanistan pada tahun 1826.[9] Ia adalah putra ke-11 Payendah Khan, kepala suku Pashtun Barakzai yang dibunuh pada tahun 1799 oleh Raja Zaman Shah Durrani.[3]
Pada awal pemerintahannya, Afghanistan kehilangan kendali atas benteng di Lembah Peshawar pada Maret 1823 setelah kalah dari Tentara Sikh pada Pertempuran Nowshera. Pasukan Afganistan dalam pertempuran itu dipimpin oleh Azim Khan, saudara tiri Dost Mohammad Khan.[10] Dost memerintah negeri selama 36 tahun, suatu rekor yang baru dapat dipecahkan oleh Mohammad Zahir Shah, lebih dari satu abad kemudian.