Final Liga Champions UEFA 2011

Final Liga Champions UEFA 2011
TurnamenLiga Champions UEFA 2010–2011
Tanggal28 Mei 2011
StadionStadion Wembley, London
Pemain Terbaik
UEFA
Lionel Messi (Barcelona)[1]
Pemain Terbaik
Penggemar
Lionel Messi (Barcelona)[2]
WasitHungaria Viktor Kassai (Hungaria)[3]
Penonton87.695[4]
CuacaBerawan,
15 °C (59 °F)
kelembapan: 76%[5]
2010
2012

Final Liga Champions UEFA 2011 adalah pertandingan final dari Liga Champions UEFA 2010–2011, musim ke-56 dari keseluruhan penyelenggaraan Liga Champions UEFA, dan musim ke-19 sejak bernama Liga Champions UEFA. Pertandingan ini diselenggarakan di Stadion Wembley, London, Inggris pada 28 Mei 2011, di mana pertandingan dimulai pada pukul 19.45 waktu setempat. Pertandingan ini dipimpin oleh wasit asal Hungaria, Viktor Kassai.[3]

Final diperebutkan oleh Barcelona dari Spanyol dan Manchester United dari Inggris, tim yang sama yang memperebutkan final 2009 yang diadakan di Roma yang dimenangkan Barcelona 2–0. Pertandingan dimulai pukul 19:45 BST. Wasit pertandingan tersebut adalah Viktor Kassai dari Hungaria.[3] Tempatnya, Stadion Wembley yang baru, menjadi tuan rumah final Piala Champions Eropa pertamanya, yang dibuka pada tahun 2007. Stadion Wembley yang lama menjadi tuan rumah final pada tahun 1963, 1968, 1971, 1978 dan 1992.[6]

Kedua tim mengikuti kompetisi setelah memenangkannya tiga kali sebelumnya, Manchester United pada tahun 1968, 1999 dan 2008; Barcelona pada 1992, 2006 dan 2009. Untuk mencapai final, pada babak gugur Barcelona mengalahkan Arsenal, Shakhtar Donetsk dan terakhir Real Madrid pada derby El Clásico yang ke-212, sedangkan Manchester United mengalahkan Marseille, Chelsea dan Schalke 04. Manchester United dan Barcelona masuk final sebagai juara liga domestik mereka (masing-masing Liga Utama Inggris dan La Liga), tetapi tidak ada tim yang memenangkan piala domestik musim itu.

Pertandingan ini diikuti oleh tim Spanyol, Barcelona dan tim Inggris, Manchester United. Kedua tim pernah bertemu pada turnamen yang sama dua tahun sebelumnya. Barcelona melaju ke pertandingan final setelah mengalahkan sesama tim Spanyol, Real Madrid dengan keunggulan aggregat 3–1, sementara Manchester United melaju ke pertandingan final setelah mengalahkan tim Jerman, Schalke 04, dengan keunggulan aggregat 6–1.

Barcelona menjadi pemenang pertandingan ini dengan skor 3–1,[7] sehingga menjadi pemenang turnamen. Oleh karenanya, Barcelona akan bertanding pada Piala Super UEFA 2011 menghadapi tim Portugal, Porto, selaku juara Liga Eropa UEFA 2010–2011, dan mewakili Eropa pada Piala Dunia Antarklub FIFA yang digelar pada Desember 2011.

  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama uefa_motm
  2. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama player_rater
  3. ^ a b c Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama referee
  4. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama full_time
  5. ^ "Tactical Line-ups – Final – Saturday 28 May 2011" (PDF). UEFA.com. Union of European Football Associations. 28 Mei 2011. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2012-11-03. Diakses tanggal 28 Mei 2011. 
  6. ^ "Wembley returns to centre stage". UEFA.com. Union of European Football Associations. 30 Januari 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 Mei 2010. Diakses tanggal 24 Maret 2010. 
  7. ^ Matchday 13 - Sabtu 28 Mei 2011 — Full Time Report Diarsipkan 2 November 2012 di Wayback Machine.. Uni Sepak Bola Eropa, 28 Mei 2011. Diakses pada 29 Mei 2011.

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy