George V dari Britania Raya

Raja George V dari Britania Raya
Potret Raja George V, 1923
Raja Britania Raya dan Wilayah Kekuasaan Inggris; Kaisar India
Berkuasa6 Mei 1910 – 20 Januari 1936 (25 tahun, 259 hari)
Penobatan22 Juni 1911
PendahuluEdward VII
PenerusEdward VIII
Kelahiran(1865-06-03)3 Juni 1865
Rumah Marlborough, London
Kematian20 Januari 1936(1936-01-20) (umur 70)
Sandringham House, Britania Raya
Pemakaman29 Januari 1936
Kapel St. George, Kastel Windsor
Permaisuri
(m. 1893)
KeturunanEdward VIII dari Britania Raya
George VI dari Britania Raya
Mary, Putri Royal dan Putri dari Harewood
Pangeran Henry, Adipati Gloucester
Pangeran George, Adipati Kent
Pangeran John
Nama lengkap
George Frederick Ernest Albert
WangsaWangsa Windsor
Wangsa Saxe-Coburg dan Gotha (hingga 1917)
AyahEdward VII
IbuAlexandra dari Denmark
AgamaGereja Inggris
Tanda tanganRaja George V dari Britania Raya
Peringatan: Page using Template:Infobox royalty with unknown parameter "imgw" (pesan ini hanya ditampilkan dalam pratinjau).

George V (George Frederick Ernest Albert; 3 Juni 1865 – 20 Januari 1936) adalah Raja Britania Raya dan dominion-dominionnya, serta Maharaja India, yang berkuasa dari tanggal 6 Mei 1910 hingga kematiannya pada tahun 1936.

George adalah putra kedua Raja Edward VII dan Ratu Alexandra. Pada awalnya, George tidak diharapkan untuk naik takhta karena ia memiliki kakak laki-laki bernama Pangeran Albert Victor. Namun, Pangeran Albert Victor meninggal pada usia 28 tahun karena penyakit pneumonia, sehingga George menjadi pewaris takhta. Ia menikahi Putri Mary dari Teck (yang tadinya bertunangan dengan Albert Victor) dan memiliki enam anak: Edward VIII, George VI, Putri Mary, Pangeran Henry, Pangeran George, dan Pangeran John. George V adalah kakek dari Ratu Elizabeth II.

Pada masa kekuasaannya, bangkit paham sosialisme, komunisme, fasisme, dan republikanisme Irlandia. Pada akhir masa kekuasaannya, ia digerogoti oleh penyakitnya. Setelah wafat, George V digantikan oleh putra sulungnya Edward VIII, yang kemudian turun takhta agar bisa menikahi seorang janda asal Amerika Serikat, Wallis Simpson.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy