Grand Prix Jerman 2016 | |||||
---|---|---|---|---|---|
Lomba ke-12 dari 21 dalam Formula Satu musim 2016
| |||||
Tata letak Hockenheimring. | |||||
Detail perlombaan[1] | |||||
Tanggal | 31 Juli 2016 | ||||
Nama resmi | Formula 1 Grosser Preis von Deutschland 2016[2][3] | ||||
Lokasi | Hockenheimring, Hockenheim, Jerman | ||||
Sirkuit | Fasilitas balapan permanen | ||||
Panjang sirkuit | 4.574 km (2.842 mi) | ||||
Jarak tempuh | 67 putaran, 306.458 km (190.424 mi) | ||||
Cuaca | Sebagian berawan dan kering | ||||
Penonton | 60,000 (Hari Balapan) | ||||
Posisi pole | |||||
Pembalap | Mercedes | ||||
Waktu | 1:14.363 | ||||
Putaran tercepat | |||||
Pembalap | Daniel Ricciardo | Red Bull Racing-TAG Heuer | |||
Waktu | 1:18.442 putaran ke-48 | ||||
Podium | |||||
Pertama | Mercedes | ||||
Kedua | Red Bull Racing-TAG Heuer | ||||
Ketiga | Red Bull Racing-TAG Heuer | ||||
Pemimpin perlombaan |
Grand Prix Jerman 2016 (dengan nama resmi: Formula 1 Großer Preis von Deutschland 2016) adalah sebuah acara balapan mobil Formula Satu yang berlangsung pada tanggal 31 Juli 2016, bertempat di Sirkuit Hockenheimring, Hockenheim, Jerman. Setelah sebelumnya sempat absen selama satu tahun, balapan ini kembali lagi ke Hockenheimring dekat Hockenheim di Negara bagian Jerman, yaitu Baden-Württemberg, yang terakhir kali mengadakan balapan pada musim 2014. Balapan ini merupakan ronde yang kedua belas dari seri Kejuaraan Dunia FIA Formula Satu musim 2016, dan menandai gelaran yang ke-76 dari Grand Prix Jerman, dan untuk yang ke-60 kalinya balapan tersebut dijalankan sebagai sebuah balapan Kejuaraan Dunia Formula Satu.
Lewis Hamilton memasuki babak tersebut dengan keunggulan enam poin di dalam klasemen sementara Kejuaraan Dunia Pembalap atas rekan setimnya dan juga pemenang balapan bertahan, yaitu Nico Rosberg. Hamilton berhasil memenangi balapan ini, dan memperbesar keunggulannya atas Rosberg menjadi sembilan belas poin. Tim mereka, yaitu tim Mercedes, semakin memperluas keunggulannya di dalam klasemen sementara Kejuaraan Dunia Konstruktor. Pada musim ini, ini adalah kemenangan beruntun keempatnya sejak berhasil menang di Grand Prix Austria. Balapan ini juga menjadi balapan yang terakhir bagi pembalap mobil profesional asal Indonesia dari tim MRT-Mercedes, yaitu Rio Haryanto, yang mana posisinya kemudian digantikan oleh Esteban Ocon pada balapan berikutnya.