Grand Prix F1 Spanyol 2013

Grand Prix Spanyol 2013
Lomba ke-5 dari 19 dalam Formula Satu musim 2013
← Lomba sebelumnyaLomba berikutnya →
Sirkuit Catalunya
Sirkuit Catalunya
Detail perlombaan
Tanggal 12 Mei 2013
Nama resmi Formula 1 Gran Premio de España 2013[1]
Lokasi Sirkuit Catalunya, Montmeló, Catalonia, Spanyol[2]
Sirkuit Fasilitas balapan permanen
Panjang sirkuit 4.655 km (2.892 mi)
Jarak tempuh 66 putaran, 307.024 km (190.826 mi)
Cuaca Cerah
Penonton 94,500
Posisi pole
Pembalap Mercedes
Waktu 1:20.718
Putaran tercepat
Pembalap Meksiko Esteban Gutiérrez Sauber-Ferrari
Waktu 1:26.217 putaran ke-56
Podium
Pertama Ferrari
Kedua Lotus-Renault
Ketiga Ferrari
Pemimpin perlombaan

Grand Prix Spanyol 2013 (dengan nama resmi balapan: Formula 1 Gran Premio de España 2013)[1] merupakan sebuah balapan mobil Formula Satu yang diselenggarakan pada tanggal 12 Mei 2013 di Sirkuit Catalunya di Barcelona, Montmeló, Catalonia, Spanyol.[3] Balapan ini merupakan balapan yang kelima dari musim 2013, dan menandai balapan yang keempat puluh tiga dari Grand Prix Spanyol sebagai sebuah balapan Kejuaraan Dunia Formula Satu, dan balapan yang kedua puluh-tiga di Catalunya.

Nico Rosberg berhasil meraih posisi terdepan di balapan ini, disusul kemudian oleh rekan setimnya, yaitu Lewis Hamilton, yang berada di posisi kedua.[4] Fernando Alonso berhasil memenangi balapan ini pada keesokan harinya, dengan Kimi Raikkonen dari tim Lotus yang finis di posisi kedua, dan Felipe Massa yang finis di posisi ketiga. Peraih posisi terdepan, yaitu Nico Rosberg, finis di posisi keenam secara keseluruhan. Gerakan menyalip yang paling menonjol dari balapan ini terjadi pada putaran pertama, pada saat Fernando Alonso berhasil melewati Kimi Räikkönen dan Lewis Hamilton dari sisi luar pada saat memasuki tikungan ke-3.[5] Strategi tim Ferrari yang melakukan 4 kali pit stop memang berisiko, namun terbukti menjadi pilihan yang terbaikc karena Alonso mampu mengalahkan Räikkönen yang melakukan satu kali pit stop lebih sedikit untuk meraih kemenangan.[6] Balapan ini merupakan kemenangan Formula Satu yang terbaru bagi Alonso hingga 2023, balapan yang terakhir yang berhasil dimenangkan oleh seorang pembalap asal Spanyol, hingga keberhasilan Carlos Sainz Jr. memenangkan Grand Prix Britania 2022, dan balapan yang terakhir yang berhasil dimenangkan oleh tim Ferrari hingga Grand Prix Malaysia 2015.[butuh rujukan]

  1. ^ a b "Formula 1 Gran Premio de España 2013". Formula1.com. Formula One Administration. Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 April 2013. Diakses tanggal 24 April 2013. 
  2. ^ "2013 Spanish Grand Prix". Motor Sport. Diakses tanggal 31 May 2022. 
  3. ^ "FIA Formula One calendar". FIA.com. Fedération Internationale de l'Automobile. Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 April 2013. Diakses tanggal 24 April 2013. 
  4. ^ "Rosberg leads Mercedes front row sweep in Spain". Autosport.com. Haymarket Publications. 11 May 2013. Diakses tanggal 12 May 2013. 
  5. ^ "Fernando Alonso takes commanding home win". Autosport.com. Haymarket Publications. 12 May 2013. Diakses tanggal 13 May 2013. 
  6. ^ "2013 Grand Prix tyre strategies and pit stops". www.racefansdriver.net. 12 May 2013. Diakses tanggal 21 May 2020. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in