Halte Transjakarta | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Letak | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Kota | Jakarta Pusat (sisi utara) Jakarta Selatan (sisi selatan) | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Desa/kelurahan | Gelora, Tanah Abang (sisi utara) Senayan, Kebayoran Baru (sisi selatan) | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Kodepos | 10270 (sisi utara) 12190 (sisi selatan) | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Alamat | Jalan Jenderal Sudirman | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Koordinat | 6°13′39″S 106°48′05″E / 6.2274°S 106.8015°E | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Desain Halte | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Struktur |
| |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Pintu masuk | Jembatan penyeberangan di depan Ratu Plaza | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Gerbang tarif | Ya | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Fasilitas Sepeda | Ya (arah Kota, di bawah JPO) | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Informasi lain | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Pemilik | PT Transportasi Jakarta | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Nama lain | Bunsen | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Nama sebelumnya | Bunderan Senayan (awal pengoperasian Koridor 1) | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Status | Beroperasi | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Dibuka | 1 Februari 2004 | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Dibangun kembali | 31 Agustus 2023 | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
Layanan | ||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
|
Bundaran Senayan (seringkali disingkat sebagai Bunsen) adalah sebuah halte bus Transjakarta yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Halte yang berada di Koridor 1 yang membentang dari utara ke selatan ini namanya berasal dari Bundaran Senayan yang terletak tidak jauh dari halte.
Pada tahun 2014, halte ini berpindah ke arah utara untuk keperluan pembangunan MRT Jakarta. Halte ini merupakan terminus bagi layanan koridor 1F, 9C, dan 10H.
Pada tanggal 31 Mei 2023, Halte Bundaran Senayan, bersama dengan Halte Karet Sudirman (sekarang Karet) dan Halte Slipi Petamburan (sekarang Petamburan), ditutup untuk dilakukan revitalisasi halte. Meskipun begitu, penutupan halte ini diundur pada hari penutupan hingga pukul 22.00 waktu setempat.[1]
Sebagai alternatifnya, penumpang memanfaatkan Halte Gelora Bung Karno (sekarang Senayan BANK DKI) dan Halte Polda untuk penaikan dan penurunan Koridor 1. Penumpang juga dapat memfaatkan rute non-BRT seperti 1P dan 1N yang dapat diakses melalui bus stop Bundaran Senayan (arah Blok M) dan serta 4C dan 6M di bus stop Bundaran Senayan 2 (arah M.H. Thamrin).[2]
Dalam rangka menyambut Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN pada 4—7 September 2022,[3] pembangunan Halte Bundaran Senayan dan Halte Karet Sudirman (sekarang Karet) dipercepat agar mobilitas Jalan Sudirman sebagai jalan protokol dapat diperlancar selama KTT berlangsung. Hanya dalam dua bulan sejak mulai direvitalisasi, Halte Bundaran Senayan mulai dibuka yakni pada 31 Agustus 2023 pukul 16.00 WIB. Meskipun pada saat itu beberapa aspek prasarana seperti sekat pengaman, atap ruang pohon, hingga gerbang masuk halte sedang dalam tahap pengembangan, halte diujicobakan melayani pelanggan sembari pengerjaan prasarana halte tersebut terus dilakukan.[4][5]