Henrietta Lacks

Henrietta Lacks
Henrietta Lacks pada tahun 1945–1950
Lahir(1920-08-01)1 Agustus 1920
Roanoke, Virginia
Meninggal4 Oktober 1951(1951-10-04) (umur 31)
Baltimore, Maryland
PekerjaanIbu rumah tangga
Suami/istriDavid Lacks I (1915–2002)
Anak4
Orang tuaEliza (1886–1924) dan John Randall Pleasant I (1881–1969)
Find a Grave: 11698761 Modifica els identificadors a Wikidata

Henrietta Lacks (18 Agustus 1920 – 4 Oktober 1951) adalah donor sel dari tumor di-luar-kemauan, yang dibudidayakan oleh George Otto Gey untuk membuat sebuah sel abadi untuk penelitian medis. Sel ini diketahui sebagai sel HeLa. Sel-sel tumor tubuhnya yang diambil sebagai sampel dikembangbiakkan di laboratorium dan terus berkembang biak tanpa batas. Spesies tersebut dapat membentuk spesimen luar biasa dan mematikan yang menyebar ke seluruh dunia. Sel ini bahkan dapat hidup di luar angkasa. Sel ini diletakan di satelit tak berawak seperti di satelit Amerika Serikat Discoverer 17 untuk mencoba ketahanan jaringan manusia terhadap gravitasi 0.[1][2] Pada tahun 1954, sel HeLa dari tubuhnya digunakan oleh Jonas Salk untuk mengembangkan vaksin polio. Sel HeLa terus digunakan untuk penelitian kanker, AIDS, ketahanan manusia terhadap gravitasi 0, dan lain-lain.

  1. ^ Lutfi Pratomo (2007). "Global Warning: Akhir Dari Segala Batas". Beritahabitat.net. Diakses tanggal 9-11-2007. Akibat dari sains melahirkan spesies baru yakni terjadi pada kasus Henrietta Lacks, Henrietta Lacks yang sel tumornya diambil sebagai sampel kemudian dikembangbiakkan yang terus berkembang biak tanpa batas. Sel-sel tersebut membentuk spesimen luar biasa dan mematikan yang menyebar ke seluruh dunia dan dapat hidup di luar angkasa, seperti di permukaan Satelit Amerika Serikat Discoverer 17. 
  2. ^ Wonder Woman: The Life, Death, and Life After Death of Henrietta Lacks, Unwitting Heroine of Modern Medical Science

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in