Higiene

Poster untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya air bersih (poster dirancang oleh CAWST untuk dipakai di negara-negara Asia).[1]

Higiene adalah serangkaian praktik yang dilakukan untuk menjaga kesehatan. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), higiene merujuk pada kondisi dan praktik yang membantu memelihara kesehatan dan mencegah penyebaran penyakit.[2] Sementara itu, higiene pribadi merujuk pada pemeliharaan kebersihan tubuh.

Banyak orang menyamakan higiene dengan 'kebersihan'. Namun, higiene merupakan istilah yang maknanya sangat luas, yang meliputi kebiasaan seseorang seperti seberapa sering ia mandi, mencuci tangan, dan mengganti pakaian, serta perilakunya untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya, seperti rumah, tempat kerja, dan termasuk kamar mandi. Penerapan higiene secara teratur dianggap sebagai kebiasaan baik oleh masyarakat, sementara ketidakpedulian terhadap higiene dianggap sebagai perilaku yang menjijikan dan tidak sopan. Tujuan dari kebiasaan ini adalah untuk meningkatkan standar kebersihan pada seseorang, meningkatkan kualitas kehidupan, dan memperpanjang umur.[3][4]

  1. ^ "Water, Sanitation and Hygiene Poster Set with Trainer Guide". resources.cawst.org. Centre for Affordable Water and Sanitation Technology (CAWST). Maret 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 Juni 2013. 
  2. ^ "Hygiene". afro.who.int. World Health Organization (WHO). Diakses tanggal 2 Februari 2022. 
  3. ^ "TYPES OF HYGIENE". humanitarianglobal.com. 18 November 2021. Diakses tanggal 2 Februari 2022. 
  4. ^ "Types Of Hygiene". ecoursesonline.iasri.res.in. Diakses tanggal 2 Februari 2022. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in