Infark

myocardial infarction - Myokardinfarkt - scheme

Infark (bahasa Latin: infarcire) adalah nekrosis iskemik pada satu tempat di otak, karena perubahan sirkulasi darah, atau kurangnya pasokan oksigen.[1] Infark biasanya terjadi karena penyumbatan aliran pembuluh nadi dan kadang bisa terjadi pada pembuluh balik.

Sumbatan bisa saja terjadi secara pelan atau cepat. Sumbatan sering terjadi karena embolus dan tromnbus.

Infark menurut bentuknya dapat dibagi menjadi:

  • Infark anemik, terjadi karena penyumbatan pembuluh nadi dan pada alat tubuh padat seperti jantung dan ginjal;
  • Infark hemoragik, terjadi pada alat tubuh dengan jaringan renggang seperti usus.
  1. ^ (Inggris) "Definition of Infarction". MedicineNet.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-01-23. Diakses tanggal 2011-08-07. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy