James Dewar

Sir James Dewar

Sir James Dewar (1842-1923) adalah seorang ahli kimia dan fisika asal Skotlandia.[1] Dewar terkenal sebagai yang pertama kali menemukan cara untuk membuat oksigen cair dan nitrogen cair.[2] Ia juga terkenal sebagai penemu Bejana Dewar, atau lebih terkenal dengan nama dagan Thermos.[2] Dewar dilahirkan di Kincardine-on-Forth, Skotlandia.[2] Ia memperoleh pendidikan di Dollar Academy dan Edinburgh Univeersity.[2] Ia menikah pada usia 29 tahun.[2] Pada tahun 1863, ia ditunjuk sebagai asisten profesor di Edinburgh Univeersity.[2] Pada tahun 1875, ia ditunjuk sebagai profesor filsafat alam di University of Cambridge.[2]

  1. ^ (Indonesia)Hassan Shadily & Redaksi Ensiklopedi Indonesia (Red & Peny)., Ensiklopedi Indonesia Jilid 2 (CES-HAM). Jakarta: Ichtiar Baru-van Hoeve
  2. ^ a b c d e f g Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama B

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in