Karburator[1][2][3][4] adalah perangkat komponen yang digunakan oleh mesin pembakaran dalam untuk mengontrol dan mencampur udara dan bahan bakar yang masuk ke dalam mesin. Metode utama untuk menambahkan bahan bakar ke udara masuk adalah melalui tabung Venturi berdasarkan Prinsip Bernoulli di sirkuit meteran utama, meskipun berbagai komponen lain juga digunakan untuk menyediakan bahan bakar atau udara ekstra dalam keadaan tertentu. Bahan Bakar pada karburator bersifat mudah menguap dan mudah terbakar, contohnya alkohol, avgas maupun gasolin petrol bensin bahkan gas minyak cair. Karburator terbuat dari bahan logam paduan alloy nirkarat cetak cor cast seperti aluminium, timah atau lainnya, dan merupakan komponen mesin otomotif yang banyak digunakan dalam kehidupan sehari hari, dalam bidang industri, daya energi, pertambangan, perbengkelan, transportasi, militer, pertanian, pekerjaan mata pencaharian, pendidikan, hiburan, gaya hidup dan lainya.
Karburator bekerja berdasarkan prinsip Bernoulli di dalam mekanika fluida yang menyatakan bahwa pada suatu aliran fluida, peningkatan pada kecepatan fluida akan menimbulkan penurunan tekanan pada aliran tersebut, atau tekanan statis udara masuk berkurang pada kecepatan yang lebih tinggi, menarik lebih banyak bahan bakar ke aliran udara. Jenis karburator saat ini terutama pada sepeda motor adalah karburator lama biasa konvensional, karburator vakum dan jenis thortle body pompa injeksi dengan unit kontrol elektronik yang mulai ditemukan dan digunakan sejak tahun 1990-an. Unit kontrol elektronik biasanya berbentuk kotak pipih berisi card elektonik yang dihubungkan pada beberapa sensor yang dapat diprogram dan diseting ulang remap maupun analisis data dengan software komputer maupun perangkat khusus. Karburator pada sistem injeksi digantikan oleh thortle body plus injektor bahan bakar. Karburator lama dan vakum terdapat saluran bahan bakar, pelampung wadah bahan bakar dan tabung venturi untuk mencampur bahan bakar dan udara, sedangkan injeksi hanya mengatur masukan udara pada thortle body kemudian baru disemprotkan melalui injektor sebelum ruang bakar yang diatur dengan injektor dan unit kontrol elektronik. Sebagian orang menganggap sistem injeksi lebih awet dan irit bahan bakar. Csiran minyak pembersih karburator disebut carb cleaner. Karburator dan injeksi bahan bakar digunakan untuk mobil dan juga digunakan oleh beberapa mesin kecil (misalnya mesin pemotong rumput, generator) dan sepeda motor. Namun, mereka masih banyak digunakan pada pesawat bermesin piston. Mesin diesel selalu menggunakan injeksi bahan bakar, bukan karburator. Sistem bahan bakar mesin solar diesel 4 tak maupun 2 tak menggunakan sistem pompa injeksi yang diinjeksikan dalam tabung silinder ruang bakar pada langkah kompresi, sedangkan injeksi bahan bakar gasolin bensin petrol disemprotkan melalui injektor pada ujung manifold sebelum klep intake tabung silinder ruang bakar setelah thortle body, pengatur masukan udara. Contoh merk karburator: karbu PE, karbu PWK, karbu Mikuni, karbu keihin.