Kejuaraan Eropa UEFA 2020

Kejuaraan Eropa UEFA 2020
Logo resmi Kejuaraan Eropa UEFA 2020
Live It. For Real.
Informasi turnamen
Tuan rumah
11 negara
Azerbaijan
Belanda
Denmark
Hungaria
Inggris
Italia
Jerman
Rumania
Rusia
Skotlandia
Spanyol
Jadwal
penyelenggaraan
11 Juni – 11 Juli 2021
Jumlah
tim peserta
24
Tempat
penyelenggaraan
11 (di 11 kota)
Hasil turnamen
Juara Italia (gelar ke-2)
Tempat kedua Inggris
Statistik turnamen
Jumlah
pertandingan
51
Jumlah gol142 (2,78 per pertandingan)
Jumlah
penonton
1.099.278 (21.554 per pertandingan)
Pemain terbaikItalia Gianluigi Donnarumma
Pencetak gol
terbanyak
Ceko Patrik Schick
Portugal Cristiano Ronaldo
(5 gol)
Pemain muda terbaikSpanyol Pedri
2016
2024

Kejuaraan Eropa UEFA 2020, biasanya disebut UEFA Euro 2020 atau hanya Euro 2020 (disebut pula sebagai Piala Eropa 2020 di Indonesia), adalah edisi ke-16 dari Kejuaraan Eropa UEFA, kejuaraan sepak bola pria empat tahunan Eropa yang diselenggarakan oleh Uni Sepak Bola Eropa (UEFA).[1]

Turnamen ini diadakan di 11 kota yang terletak di 11 negara anggota UEFA dan semula dijadwalkan berlangsung pada tanggal 12 Juni hingga 12 Juli 2020, tetapi ditunda akibat pandemi COVID-19 di Eropa dan dijadwal ulang menjadi 11 Juni hingga 11 Juli 2021.[2] Walaupun diselenggarakan pada tahun 2021, turnamen ini tetap menggunakan nama UEFA Euro 2020.[3] Portugal merupakan juara bertahan, setelah memenangi kompetisi edisi 2016 yang digelar di Prancis, tetapi tersingkir di babak 16 besar oleh Belgia.[4] Sistem asisten wasit video (VAR) diperkenalkan untuk pertama kali dalam turnamen Kejuaraan Eropa UEFA.[5]

Presiden UEFA Michel Platini pada 2012 mengatakan turnamen yang diselenggarakan di beberapa negara sebagai acara satu kali "romantis" untuk merayakan "ulang tahun" ke-60 kompetisi Piala Eropa.[6] Memiliki kapasitas terbesar dari keseluruhan stadion dalam kompetisi ini, Stadion Wembley di London menjadi tempat pertandingan babak semifinal dan final untuk kedua kali setelah turnamen edisi 1996 yang dihelat di stadion lama. Stadio Olimpico di Roma dipilih untuk menjadi tempat pertandingan pembuka yang mempertemukan Turki dan Italia. Semula akan diadakan di 13 kota, tetapi dua tuan rumah kemudian dihapus, yaitu: Brussel pada Desember 2017 karena tidak ada kelanjutan dari pembangunan Eurostadium[7] dan Dublin pada April 2021 karena tidak ada jaminan penonton untuk hadir. Spanyol juga mengubah tuan rumah dari Bilbao menjadi Sevilla agar penonton dapat menghadiri langsung pertandingan.[8]

  1. ^ "Regulations of the UEFA European Football Championship 2018–20". UEFA.com. Uni Sepak Bola Eropa. 9 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 Mei 2021. Diakses tanggal 11 Mei 2021. 
  2. ^ "UEFA postpones EURO 2020 by 12 months". UEFA.com. Uni Sepak Bola Eropa. 17 Maret 2020. Diakses tanggal 17 Maret 2020. 
  3. ^ "Executive Committee approves guidelines on eligibility for participation in UEFA competitions". UEFA.com. Uni Sepak Bola Eropa. 23 April 2020. Diakses tanggal 23 April 2020. 
  4. ^ "Belgium 1–0 Portugal: Holders dethroned by Thorgan Hazard". UEFA.com. Uni Sepak Bola Eropa. 27 Juni 2021. Diakses tanggal 28 Juni 2021. 
  5. ^ "VAR to be introduced in 2019/20 UEFA Champions League". UEFA.com. Uni Sepak Bola Eropa. 27 September 2018. Diakses tanggal 27 September 2018. 
  6. ^ Croke, Ruaidhrí (14 Januari 2020). "Dublin to Baku: What's the cost of Euro 2020 for the planet?". The Irish Times. Diakses tanggal 22 Juni 2020. 
  7. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama opening match
  8. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama change of venues

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in