Laut Sawu

Letak Laut Sawu (biru gelap) di dalam wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia.

Laut Sawu adalah sebuah laut dalam yang melingkupi wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Kedalaman Laut Sawu mencapai 4 km dengan tebing-tebing curam di dalam laut. Karena itu, Laut Sawu mengalami fenomena alam yang disebut pembalikan massa air dan setiap hari mengalami pola pasang surut ganda. Laut Sawu dimanfaatkan untuk keperluan perhubungan laut dan perikanan laut.

Laut Sawu memiliki tingkat keanekaragaman hayati yang melimpah termasuk dua spesies langka seperti paus biru dan paus sperma. Pesisir pantai di sekitar Laut Sawu menjadi lokasi peneluran bagi penyu yang tergolong spesies langka dan spesies terancam menurut Daftar Merah IUCN dan CITES.

Pada tahun 214, Pemerintah Nusa Tenggara Timur telah menetapkan Laut Sawu sebagai Taman Nasional Perairan Laut Sawu. Penetapan ini bertujuan untuk menjadikan Laut Sawu sebagai kawasan konservasi perairan bagi satwa langka dari spesies paus.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in