Li Jishen

Li Jishen

Li Jishen (Hanzi sederhana: 李济深; Hanzi tradisional: 李濟深; Pinyin: Lǐ Jìshēn; 5 November 1885 – 9 Oktober 1959) adalah seorang negarawan dan komandan militer Tiongkok. Ia menjabat sebagai Angkatan Keempat Republik Tiongkok, gubernur Guangdong, komisioner urusan militer, dan pelaksana jabatan presiden Akademi Militer Whampoa. Setelah menentang Chiang Kai-shek dan dikeluarkan dari Kuomintang pada 1947, ia menjadi salah satu dari enam Wakil Ketua Pemerintah Rakyat Pusat Republik Rakyat Tiongkok dengan pendirian pemerintahan tersebut pada 1 Oktober 1949.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy