Llama

Llama
Dijinakkan
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
L. glama
Nama binomial
Lama glama
Linnaeus, 1758

Llama (Lama glama) atau dombanta (singkatan dari domba+unta, terjemahan dari bahasa Belanda, schaapkamel) adalah binatang berambut tipis camelidae yang juga binatang asli Amerika Selatan yang dimanfaatkan daging, wol, serta sebagai binatang pengangkut barang oleh masyarakat Inka[1] dan masyarakat di sekitar pegununungan Andes. Binatang ini bisa mencapai tinggi 1,6 meter hingga 1,8 meter dengan berat 127 kilogram hingga 204 kilogram. Bayi Llama (disebut cria) memiliki berat antara 9 kg hingga 14 kg. Llama adalah binatang sosial yang hidup secara berkelompok. Wol mereka lembut dan hanya mengandung sedikit lanolin .Llama dapat mempelajari tugas-tugas sederhana setelah beberapa kali pengulangan. Llama dapat membawa barang 25% hingga 30% dari berat badannya.[2]

Nenek moyang llama diperkirakan berasal dari Dataran Besar Amerika Utara sekitar 40 juta tahun yang lalu, dan kemudian bermigrasi ke Amerika Selatan sekitar tiga juta tahun yang lalu selama Pertukaran Besar Amerika. Pada akhir zaman es terakhir (10.000–12.000 tahun yang lalu), unta punah di Amerika Utara.[3] Pada tahun 2007, terdapat lebih dari tujuh juta llama dan alpaka di Amerika Selatan dan lebih dari 158.000 llama dan 100.000 alpaka, keturunan dari nenek moyang yang diimpor pada akhir abad ke-20, di Amerika Serikat dan Kanada.[4]

Dalam mitologi Suku Aymara , llama adalah makhluk penting. Llama Surgawi dikatakan meminum air dari laut dan buang air kecil saat hujan.[5] Menurut eskatologi Aymara , llama akan kembali ke sumber air dan kolam tempat asalnya pada akhir zaman.[5]

  1. ^ "Little Llamas". Inca culture. 2006-10-10. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-09-07. Diakses tanggal 2009-04-18. 
  2. ^ Oklahoma State University (2007-06-25). "Llama". 
  3. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama OK_State
  4. ^ South Central Llama Association (22 January 2009). "Llama Facts 2". 
  5. ^ a b Montecino Aguirre, Sonia (2015). "Llamas". Mitos de Chile: Enciclopedia de seres, apariciones y encantos (dalam bahasa Spanyol). Catalonia. hlm. 415. ISBN 978-956-324-375-8. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy