Gaya atau nada penulisan artikel ini tidak mengikuti gaya dan nada penulisan ensiklopedis yang diberlakukan di Wikipedia. |
Muhammad Sabki | |
---|---|
Wali Kota Jambi ke-8 | |
Masa jabatan 1993–1998 | |
Presiden | Soeharto |
Gubernur | Abdurrahman Sayoeti |
Informasi pribadi | |
Lahir | Jambi, Hindia Belanda | 19 Agustus 1939
Meninggal | Jakarta, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Sunting kotak info • L • B |
Drs. H. Muhammad Sabki adalah Wali Kota Jambi terakhir sebelum era reformasi, menjabat selama lima tahun pada periode 1993-1998.[1] Ia dikenal sebagai pemimpin yang jujur dan idealis.[2] Muhammad Sabki lahir di Jambi pada 19 Agustus 1939.[3]
Muhammad Sabki pernah mengikuti kursus orientasi gerakan Pramuka yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kotamadya Jambi dari tanggal 26 April hingga 28 April 1980 di Lembaga Cabang Pendidikan Kader Pramuka "CADIKA" Jambi. Kursus ini ditujukan untuk anggota MABIRAN, anggota KWARRAN, MABIGUS, serta pejabat-pejabat lain dalam jajaran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kotamadya Jambi.[4]