Nasi gonjleng merupakan masakan olahan nasi khas yang berasal dari sekitar wilayah Banten. Hampir disetiap Kota/Kabupaten di Banten dapat ditemui tradisi menu masakan tersebut. Bentuk dan rasanya mirip dan menyerupai nasi samin atau nasi kebuli khas Timur Tengah.[1] Menu ini diduga merupakan hasil perpaduan dua kebudayaan, Timur Tengah dan Nusantara khususnya Banten.[2] Nasi gonjleng umumnya hanya tersaji pada hari-hari besar seperti Lebaran (Idul Fitri), Isra Mikraj, atau Maulid Nabi Muhammad bagi warga Banten[1]