Novisiat

Novisiat MSC Sananta Sela di Karanganyar, Kebumen, Jawa Tengah
Novisiat menjadi masa pendidikan awal bagi seorang religius Katolik

Novisiat adalah istilah untuk masa pendidikan awal bagi seorang religius (selibat) dalam Agama Katolik.[1] Selama masa novisiat para novis diperkenalkan kepada suatu cara hidup tarekat religius.[1] Hukum kanonik no. 646 menyebutkan bahwa seluruh kehidupan religius seseorang dimulai di novisiat.[2] Masa novisiat dikatakan sah jika memenuhi rentang waktu selama 12 bulan.[2] Dua tujuan utama masa novisiat adalah sebagai tempat percobaan dan pembinaan.[3] Hidup sehari-hari novisiat diisi dengan doa, kerja tangan, dan kegiatan lain sesuai kekhasan masing-masing ordo religius atau tarekat.[3]

  1. ^ a b "Rumah-Percobaan". Majalah Hidup. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-07. Diakses tanggal 1 April 2014. 
  2. ^ a b "Kitab Hukum Kanonik". Media Informasi dan Sarana Katekese. Diakses tanggal 1 April 2014. 
  3. ^ a b "Novisiat". Provindo. Diakses tanggal 1 April 2014. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy