Orde Mahkota (Belanda)

Orde Mahkota
Kroonorde
Salib Kehormatan Orde Mahkota
Dianugerahkan oleh Raja Belanda
TipeTanda kehormatan wangsa
Dibentuk30 November 1969
WangsaOranye-Nassau
MottoJE MAINTIENDRAI
KelayakanWarga negara asing
Dianugerahkan kepadaJasa istimewa kepada Penguasa Belanda maupun anggota Istana Kerajaan
StatusSaat ini dianugerahkan
Pemilik AgungRaja Willem-Alexander
KanselirBert Wassenaar[1]
TingkatSalib Agung
Salib Besar Kehormatan dengan Patra
Salib Besar Kehormatan
Salib Kehormatan dengan Roset
Salib Kehormatan
Medali Emas
Medali Perak
Medali Perunggu
Prioritas
Tingkat lebih tinggiOrde Singa Emas Wangsa Nassau
Tingkat lebih rendahPanggilan Kehormatan, Singa Perunggu
SetingkatOrde Wangsa Oranye, Orde untuk Kesetiaan dan Jasa
Pita tanda kehormatan

Orde Mahkota (bahasa Belanda: Kroonorde) adalah tanda kehormatan wangsa dari Wangsa Oranye-Nassau, wangsa Keluarga Kerajaan Belanda. Orde ini didirikan pada tahun 1969 sebagai hasil dari penataan ulang Orde Wangsa Oranye oleh Ratu Juliana. Ia merasa Orde Wangsa yang memiliki 18 kelas tersebut sudah tak lagi sesuai dengan masyarakat Belanda yang semakin egaliter pada 1960-an. Sebagai salah satu tanda kehormatan wangsa, Orde Mahkota tidak berada di bawah pengaruh dan tanggung jawab kementerian pemerintah, tetapi murni dari keputusan Penguasa Belanda saja.

Orde Mahkota diberikan kepada "warga negara asing yang telah menunjukkan jasa istimewa kepada Raja Belanda atau anggota Istana Kerajaan".

  1. ^ "Nieuwe Kanselier der Huisorden" [Kanselir Tanda Kehormatan Wangsa yang Baru] (dalam bahasa Belanda). Het Koninklijk Huis. 28 Februari 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 Maret 2022. Diakses tanggal 30 Mei 2022. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in