Artikel ini perlu diterjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia. |
Paolo Veronese (1528 - 19 April 1588) adalah seorang pelukis Italia zaman Renaisans di Venice, yang terkenal atas lukisan-lukisannya seperti Perkawinan di Kana dan Pesta di Rumah Levi. Ia mengambil nama Paolo Cagliari atau Paolo Caliari,[1] dan belakangan menjadi dikenal sebagai "Veronese" karena kota kelahirannya di Verona.
Veronese, Titian, dan Tintoretto menjadi tiga serangkai plukis terbaik Venezia (Venice) pada masa Renaissans akhir (tahun 1500-an). Veronese dikenal sebagai seorang ahli warna, dan terkenal akan dekorasi-dekorasi ilusinya baik di lukisan dinding maupun di lukisan cat minyak. Karya-karya terkenalnya adalah perputaran narasi yang diperjelas, yang dilakukannya dalam sebuah gaya Mannerisme yang dramatis dan penuh warna, penuh dengan latar belakang arsitektur yang megah dan arak-arakan yang gilang-cemerlang. Lukisan-lukisan berukuran besarnya tentang berbagai peristiwa perayaan dalam Kitab Suci yang dikerjakannya bagi beberapa ruang makan biara di Venice dan Verona sangatlah terkenal. Kesaksian singkatnya yang diberikan kepada pihak Inkuisisi sering kali dikutip karena pemahamannya yang dalam mengenai teknik lukis kontemporer.