Pembicaraan:Tanda Nomor Kendaraan Bermotor Indonesia

Usul, Nomor Plat Kendaraan Dinas diseluruh "ex Karasidenan" Kabupaten dan Kota, Seluruh Indonesia. Bisa di Update. Contoh yang saya tahu seperti Nomor Plat Kendaraan Dinas Kabupaten Bogor yakni F (F/G) Rahadiangema (bicara)("" 28 Juli 2015 12.43 (UTC))Balas

kata "ex karesidenan" cukup membingungkan bagi orang yang belum paham pada daerah tersebut. Karena itu saya ganti dengan menyebut nama kabupaten/kota satu per satu. Misalnya, orang belum tentu tahu Tulungagung masuk Karesidenan Kediri. Apalagi, belakangan ini banyak perubahan pelat Nomor. Misalnya Jombang yang dulu masuk "ex karesidenan surabaya" (Nomor Pelat L), diganti dengan W, dan sejak tahun 2005 diganti lagi S (yang justru ex karesidenan Bojonegoro). Gimana neh?

Mungkin ditambahkan catatan di bagian bawah artikel/subjudul. Bisa juga dimuat daftar nomor-nomor polisi yang lama. Hayabusa future (bicara) 05:02, 11 November 2005 (UTC)

Saya kurang setuju. Nomor-nomor pelat ini, terutama di pulau Jawa berkembang secara historis dari pembagian karesidenan. Masalah Jombang dsb. itu perkembangan baru. Skg setelah dipecah2 terbukti banyak yang kelupaan. Misalkan saya tidak melihat Klaten di AD dsb. Kalau pembaca tidak tahu apa itu karesidenan, makanya ada Wikipedia ;-) Harap dipertimbangkan lagi. Meursault2004 19:25, 5 Januari 2006 (UTC)

Maaf bagi para kontributor artikel ini sebelumnya. Saya "terpaksa" menulis ulang artikel ini, dengan menyesuaikan beberapa definisi sesuai ketentuan Ditlantas Polri. wic2020bicara 15:50, 13 Desember 2006 (UTC)

Tanpa mengurangi rasa hormat, saya masih kurang sreg dengan judul artikel ini: nama Indonesia dihapus. Sebab ini tetap saja membingungkan. Di Wikipedia lain selalu nama negara dibubuhkan. Memang benar saya akui "Tanda Nomor Kendaraan Bermotor" merupakan istilah resmi di Indonesia. Tetapi tidak semua orang mengetahuinya, terutama para pengguna id: yang bukan orang Indonesia. Alternatif: gunakan misalkan judul "Tanda Nomor Kendaraan Bermotor Indonesia". Bagaimana? Meursault2004ngobrol 08:07, 23 April 2007 (UTC)
Kalau mau begitu harus diikuti dengan Surat Izin Mengemudi, Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor, Buku Pemilik Kendaraan Bermotor dan Surat Tanda Coba Kendaraan Bermotor dong? borgx(kirim pesan) 00:51, 26 April 2007 (UTC)
Bisa juga dipecah seperti itu. Sebagai contoh yang sudah ada, artikel plat nomor membahas secara umum, sedang Tanda Nomor Kendaraan Bermotor membahas secara spesifik Indonesia. wic2020bicara 01:04, 26 April 2007 (UTC)
Nalarnya sih memang begitu. Harus riset dulu di Wikipedia lain. Di sisi lain judul sudah menggunakan huruf besar, berarti non-generik. Meursault2004ngobrol 00:46, 30 April 2007 (UTC)

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy