Pengayutan

Lukisan yang berjudul The Black Stool atau Stool of Repentance karya David Allan yang menggambarkan seorang bujangan yang dituntut dikarenakan mengayut.

Fornikasi atau pengayutan[1] adalah persetubuhan yang dilakukan atas rasa suka sama suka dan saling membutuhkan tanpa paksaan dan tanpa bayaran antara laki-laki dan perempuan yang tidak terikat pernikahan atau perkawinan.[2] Pada umumnya, istilah ini berkaitan dengan pandangan moral atau agama yang berkenaan dengan dosa. Pandangan mengenai fornikasi bervariasi tergantung agama, hukum, dan budaya yang dianut oleh suatu individu dalam masyarakat. Dalam penggunaan modern, istilah ini sering diganti dengan "hubungan seksual di luar nikah" atau "seks pranikah".

  1. ^ Echols, John M.; Shadily, Hassan; Wolff, John U. (1989). An Indonesian-English Dictionary (dalam bahasa Inggris). Cornell University Press. ISBN 978-0-8014-2127-3. 
  2. ^ "Fornikasi di Kamus Besar Bahasa Indonesia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-04-11. Diakses tanggal 2017-01-25. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy