Penyuluhan kesehatan

Penyuluhan kesehatan biasanya disampaikan langsung kepada masyarakat melalui sosialisasi

Penyuluhan kesehatan merupakan kegiatan penambahan pengetahuan yang diperuntukkan bagi masyarakat melalui penyebaran pesan atau informasi.[1] Tujuan kegiatan penyuluhan kesehatan yaitu untuk mencapai tujuan hidup sehat dengan cara mempengaruhi prilaku masyarakat baik itu secara individu ataupun kelompok dengan menyampaian pesan.[1] Penyuluhan kesehatan merupakan gabungan dari berbagai kegiatan dan kesempatan yang berlandaskan prinsip-prinsip belajar sehingga harapannya dengan adanya penyuluhan kesehatan dapat membuat masyarakat lebih sadar akan pentingnya pola kehidupan yang sehat.[2]

  1. ^ a b Heri D.J Maulana.2007.Promosi Kesehatan. Jakarta:Buku Kedokteran EGC.12-13
  2. ^ Y Absah.2011.Chapter II.pdf - USU Institutional Repository. Penerbit:Universitas Sumatera Utara.1-10

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy