Perabotan

Berbagai contoh perabot sepanjang sejarah

Perabot[1] atau mebel[2] (bahasa Inggris: furniture) adalah perlengkapan rumah yang mencakup semua barang seperti kursi, meja, dan lemari. Dalam kata lain, perabot atau mebel adalah semua benda yang ada di rumah dan digunakan oleh penghuninya untuk duduk, berbaring, ataupun menyimpan benda kecil seperti pakaian atau cangkir. Mebel terbuat dari kayu, papan, kulit, sekrup, dll.

  1. ^ (Indonesia) Arti kata perabot dalam situs web Kamus Besar Bahasa Indonesia oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
  2. ^ (Indonesia) Arti kata mebel dalam situs web Kamus Besar Bahasa Indonesia oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in