Piala Thomas dan Uber 2008

Piala Thomas dan Uber 2008
Informasi turnamen
EdisiThomas: ke-25
Uber: ke-22
Jadwal
penyelenggaraan
11–18 Mei 2008
Tempat
penyelenggaraan
Istora Gelora Bung Karno
Indonesia Jakarta, Indonesia
NegaraThomas: 12
Uber: 12
Hasil turnamen
Thomas Tiongkok
Uber Tiongkok
2006 2010

Piala Thomas dan Uber 2008 adalah penyelenggaraan bersama turnamen bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber. Kompetisi ini menjadi edisi ke-25 Piala Thomas dan edisi ke-22 Piala Uber. Putaran final turnamen ini diselenggarakan di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, sejak tanggal 11 hingga 18 Mei 2008. 12 tim putra dan 12 tim putri berpartisipasi pada putaran final.

Tiongkok kembali berhasil mengawinkan gelar Piala Thomas dan Piala Uber. Dalam Piala Thomas, Tiongkok meraih gelar ketujuh setelah mengalahkan Korea Selatan pada pertandingan final. Tuan rumah Indonesia dan Malaysia sama-sama kalah dari lawannya masing-masing dalam pertandingan semifinal. Sementara dalam Piala Uber, Tiongkok meraih gelar kesebelas setelah mengalahkan tuan rumah Indonesia pada pertandingan final. Jerman dan Korea Selatan sama-sama kalah dari lawannya masing-masing dalam pertandingan semifinal.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy