Protista

Protista
Klasifikasi ilmiahEdit this classification
(parafiletik)
Domain: Eukaryota
Klasifikasi

Protista adalah mikroorganisme eukariota yang bukan hewan, tumbuhan, atau jamur. Mereka pernah dikelompokkan ke dalam satu kerajaan bernama protista, tetapi sekarang tidak dipertahankan lagi.[2] Penggunaannya masih digunakan untuk kepentingan kajian ekologi dan morfologi bagi semua organisme eukariotik bersel tunggal yang hidup secara mandiri atau, jika membentuk koloni, bersama-sama namun tidak menunjukkan diferensiasi menjadi jaringan yang berbeda-beda.[3] Dari sudut pandang taksonomi, pengelompokan ini ditinggalkan karena bersifat parafiletik. Organisme dalam Protista tidak memiliki kesamaan, kecuali pengelompokan yang mudah[4]—baik yang bersel satu atau bersel banyak tanpa memiliki jaringan. Protista hidup di hampir semua lingkungan yang mengandung air. Kebanyakan anggota protista berasal dari protozoa dan alga.[5] Banyak protista, seperti algae, adalah fotosintetik dan produsen primer vital dalam ekosistem, khususnya di laut sebagai bagian dari plankton. Protista lain, seperti Kinetoplastid dan Apicomplexa, adalah penyakit berbahaya bagi manusia, seperti malaria dan tripanosomiasis.

  1. ^ Adl Sina M.; et al. (2012). "The revised classification of eukaryotes" (PDF). Journal of Eukaryotic Microbiology. 59 (5): 429–514. doi:10.1111/j.1550-7408.2012.00644.x. PMC 3483872alt=Dapat diakses gratis. PMID 23020233. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2016-06-16. Diakses tanggal 2016-02-20. 
  2. ^ Simonite T (2005). "Protists push animals aside in rule revamp". Nature. 438 (7064): 8–9. doi:10.1038/438008b. PMID 16267517. 
  3. ^ Adl SM, Simpson AG, Farmer MA; et al. (2005). "The new higher level classification of eukaryotes with emphasis on the taxonomy of protists". J. Eukaryot. Microbiol. 52 (5): 399–451. doi:10.1111/j.1550-7408.2005.00053.x. PMID 16248873. 
  4. ^ "Systematics of the Eukaryota". Diakses tanggal 2009-05-31. 
  5. ^ Simpson, Alastair (2016). "Protist Diversification". Encylopedia of Evalutionary Biology. 3: 345. doi:10.1016/B978-0-12-800049-6.00247-X. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in