Pulau Onrust

Onrust
Koordinat6°01′59″S 106°43′59″E / 6.033°S 106.733°E / -6.033; 106.733
NegaraIndonesia
Gugus kepulauanKepulauan Seribu
ProvinsiDKI Jakarta
KabupatenKepulauan Seribu
Luas3,5 km²
Populasi3 Kepala Keluarga
Peta
Foto udara Pulau Onrust, 1925

Pulau Onrust merupakan salah satu pulau di Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta yang letaknya berdekatan dengan Pulau Bidadari. Pada masa kolonial Belanda, rakyat sekitar menyebut pulau ini adalah Pulau Kapal karena di pulau ini sering sekali dikunjungi kapal-kapal Belanda sebelum menuju Batavia. Di dalam pulau ini terdapat banyak peninggalan arkeologi pada masa kolonial Belanda dan juga sebuah rumah yang masih utuh dan dijadikan Museum Pulau Onrust.

Nama 'Onrust' sendiri diambil dari bahasa Belanda yang berarti 'Tidak Pernah Beristirahat' atau dalam bahasa Inggrisnya adalah 'Unrest'. Ada sumber lain yg mengatakan bahwa nama Onrust tersebut diambil dari nama penghuni pulau yang masih keturunan bangsawan Belanda, yaitu Baas Onrust Cornelis van der Walck.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy