Sebagian dari artikel ini (yang berkaitan dengan peran dalam tes koronavirus untuk Amerika Serikat) memerlukan pemutakhiran informasi. |
47°33′31″N 7°36′22″E / 47.558624°N 7.606018°E
Aktiengesellschaft | |
Kode emiten | SIX: ROG |
Industri | Farmasi |
Didirikan | 1896 |
Pendiri | Fritz Hoffmann-La Roche |
Kantor pusat | Basel, Swiss |
Tokoh kunci |
|
Produk | Farmasi dan diagnostik (Daftar produk) |
Pendapatan | CHF 58,323 milyar (2020)[4] |
CHF 18,453 milyar (2020)[4] | |
CHF 15,068 milyar (2020)[4] | |
Total aset | CHF 86,1 milyar (2020)[4] |
Total ekuitas | CHF 39,8 milyar (2020)[4] |
Karyawan | 101.200 (2020)[4] |
Induk | Roche Holding AG |
Anak usaha | Genentech, Ventana |
Situs web | www |
F. Hoffmann-La Roche AG adalah sebuah perusahaan pelayanan kesehatan multinasional asal Swiss yang beroperasi di seluruh dunia melalui dua divisi, yakni Farmasi dan Diagnostik. Perusahaan induknya, Roche Holding AG, memiliki saham atas unjuk yang diperdagangkan di SIX Swiss Exchange. Kantor pusat perusahaan ini terletak di Basel. Roche adalah perusahaan farmasi terbesar di dunia,[5] dan merupakan penyedia pengobatan kanker terkemuka di dunia .[6][7]
Perusahaan ini mengendalikan Genentech, sebuah perusahaan bioteknologi asal Amerika, dan Chugai Pharmaceuticals, sebuah perusahaan bioteknologi asal Jepang, serta Ventana asal Amerika Serikat. Pendapatan Roche pada tahun fiskal 2018 adalah 56,85 milyar Franc Swiss,[8] atau sekitar US$57 milyar. Keturunan keluarga Hoffmann dan Oeri memegang lebih dari separuh saham atas unjuk dengan hak suara (sekelompok keturunan keluarga Hoffmann dan Oeri memegang total 45% saham, sementara Maja Oeri sendiri memegang 5% saham), sedangkan Novartis asal Swiss memegang sepertiga saham perusahaan ini. Roche kini adalah salah satu dari sedikit perusahaan yang meningkatkan devidennya tiap tahun, dengan tahun 2018 adalah tahun ke-32 berturut-turut.[8] F. Hoffmann-La Roche merupakan anggota penuh dari European Federation of Pharmaceutical Industries and Associations (EFPIA).[9]