Semit

Semit (dari bahasa Ibrani Alkitab שם, "Syem"; bahasa Arab: سام, Sam, diterjemahkan dengan arti "nama") adalah suatu istilah yang mula-mula digunakan dalam linguistik dan etnologi untuk merujuk kepada sebuah "keluarga atau rumpun bahasa" asal Timur Tengah, yang sekarang disebut "Rumpun bahasa Semit". Rumpun ini meliputi bentuk bahasa-bahasa kuno dan modern, yaitu Ahlamu, Akkadia (Assyria-Babilonia), Amharik, Amori, Arab, Aram/Suryani/Suriah, Kanaan/Fenisia/Kartago, Kasdim, Ebla, Edom, Ge'ez, Ibrani, Malta, Mandaik, Moab, Sutean, Tigre dan Tigrinya, serta Ugarit, dan sebagainya.

Mengingat studi bahasa terjalin dengan studi budaya, istilah ini juga dipakai untuk memerikan budaya dan suku-suku bangsa, serta sejarah berbagai komunitas beragam yang terkait dekat dalam hal distribusi geografi dan linguistik.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in