T. Subbarami Reddy | |
---|---|
Kementerian Pertambangan | |
Masa jabatan 2006–2008 | |
Anggota Parlemen - Rajya Sabha | |
Mulai menjabat 1996 1998 2002 | |
Daerah pemilihan | Visakhapatnam |
Informasi pribadi | |
Lahir | 17 September 1943 Nellore, Andhra Pradesh, India |
Kebangsaan | India |
Anak | Sandeep Reddy & Pinky Reddy |
Kerabat |
|
Tempat tinggal | Film Nagar, Hyderabad, India |
Pekerjaan | Politikus Industrialis Produser Filantropis |
Sunting kotak info • L • B |
T. Subbarami Reddy (lahir dengan nama Tikkavarapu Subbarami Reddy, 17 September 1943) adalah seorang industrialis, politikus, produser film, dan filantoripis India. Pada 1993, ia memproduksi film Sansekerta Bhagavad Gita, yang meraih Penghargaan Film Nasional untuk Film Fitur Terbaik di Penghargaan Film Nasional ke-40.[1][2]
Ia adalah seorang anggota Kongres Nasional India. Ia menjadi Anggota Parlemen India mewakili Andhra Pradesh di Rajya Sabha, dewan tinggi Parlemen India dan Lok Sabha, dewan rendah sejak 1996. Ia terpilih pada Lok Sabha ke-11 dan ke-12 masing-masing pada 1996 dan 1998 dari konstituensi Visakhapatnam. Ia terpilih sebagai anggota Rajya Sabha pada 2002 dan melanjutkan masa jabatan ketiga-nya.
Ia merupakan anggota dari berbagai komite parlementer. Ia juga menjadi Menteri Negara Bagian dalam Kementerian Pertambangan antara 2006 dan 2008. Pada 15 Juni 2012, Reddy kalah pada pemilihan untuk konstituensi Nellore dari Mekapati Rajamohan Reddy.[3]