Bagian dari seri |
Generasi telepon genggam |
---|
Telekomunikasi seluler |
Telepon genggam atau telepon seluler (disingkat ponsel) (bahasa Inggris: handphone atau disingkat HP) adalah perangkat telekomunikasi elektronik yang mempunyai kemampuan dasar yang sama dengan telepon konvensional saluran tetap, tetapi dapat dibawa ke mana-mana yang mana ini disebut portable (mudah alih) atau mobile (mudah gerak) dan tidak perlu disambungkan dengan jejaringan telepon menggunakan kabel (komunikasi nirkabel). Saat ini, Indonesia memiliki satu jejaringan telepon nirkabel yaitu sistem GSM (Global System Mobile Telecommunications). Organisasi yang menghimpun penyelenggara telekomunikasi seluler di Indonesia bernama Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI).