Tembak-menembak orang ketiga

Ilustrasi protagonis yang dikendalikan pemain dan kamera pelacak tepat di belakang, sedikit di atas, dan sedikit menghadap ke bawah ke arah karakter

Tembak-menembak orang ketiga atau tembak-tembak sudut ketiga (Inggris: third-person shooter) adalah salah satu subgenre permainan video tembak-menembak dimana pemain terlibat dalam aksi penembakan musuh atau target lainnya dengan tampilan berdasarkan sudut pandang orang ketiga.[1] Secara teknis konsep permainan ini seolah-olah memposisikan tampilan layar atau kamera permainan di belakang karakter pemain yang mereka kendalikan.[2] Beberapa contoh permainan video pendahulu bergenre tembak-menembak orang ketiga ialah Spacewar! (1962),[3] Galaxy Game (1971), Computer Space (1971),[4] dan Radar Scope (1979).[5]

  1. ^ Staff, Xbox Wire (2015-10-09). "Know Your Genres: Third-Person Shooters". Xbox Wire (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-11-20. 
  2. ^ Oxford. "Third-Person Shooter | Meaning & Definition for UK English | Lexico.com". Lexico Dictionaries | English (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-20. Diakses tanggal 2021-11-20. 
  3. ^ Jones, Steven E. (2008-04-11). The Meaning of Video Games: Gaming and Textual Strategies (dalam bahasa Inggris). Routledge. ISBN 978-1-135-90218-6. 
  4. ^ Voorhees, Gerald A.; Call, Joshua; Whitlock, Katie (2012-11-02). Guns, Grenades, and Grunts: First-Person Shooter Games (dalam bahasa Inggris). Bloomsbury Publishing USA. ISBN 978-1-4411-9144-1. 
  5. ^ Stanton, Rich (2015-07-23). A Brief History Of Video Games: From Atari to Virtual Reality (dalam bahasa Inggris). Little, Brown Book Group. hlm. 114. ISBN 978-1-4721-1881-3. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by razib.in