Julukan | Les Cagous (Para Kagu) | |||
---|---|---|---|---|
Asosiasi | Federasi Sepak Bola Kaledonia Baru | |||
Konfederasi | OFC (Oseania) | |||
Pelatih | Thierry Sardo | |||
Kapten | Joël Wakanumuné | |||
Penampilan terbanyak | Bertrand Kaï (41) | |||
Pencetak gol terbanyak | Bertrand Kaï (23) | |||
Stadion kandang | Stadion Numa-Daly Magenta | |||
Kode FIFA | NCL | |||
Peringkat FIFA | ||||
Terkini | 155 5 (24 Oktober 2024)[1] | |||
Tertinggi | 93 (Agustus 2013) | |||
Terendah | 191 (April–Mei 2016) | |||
Peringkat Elo | ||||
Terkini | 158 8 (19 Januari 2024)[2] | |||
| ||||
Pertandingan internasional pertama | ||||
Kaledonia Baru 2–0 Selandia Baru (Nouméa, Kaledonia Baru; 19 September 1951) | ||||
Kemenangan terbesar | ||||
Kaledonia Baru 18–0 Guam (Lae, Papua Nugini; 3 September 1991) Kaledonia Baru 18–0 Federasi Mikronesia (Suva, Fiji; 1 Juli 2003) | ||||
Kekalahan terbesar | ||||
Australia 11–0 Kaledonia Baru (Auckland, Selandia Baru; 8 Juli 2002) | ||||
Piala Negara OFC | ||||
Penampilan | 6 (Pertama kali pada 1973) | |||
Hasil terbaik | Juara kedua (2008 dan 2012) |
Tim nasional sepak bola Kaledonia Baru adalah tim nasional yang mewakili Kaledonia Baru dalam sepak bola internasional senior pria. Tim ini dikendalikan oleh Federasi Sepak Bola Kaledonia Baru, yang merupakan anggota FIFA sejak tahun 2004, dan juga anggota Konfederasi Sepak Bola Oseania dan telah tampil dalam Piala Negara OFC sejak awal penyelenggaraan.
Kaledonia Baru belum pernah tampil dalam Piala Dunia FIFA. Pada tingkat regional, Kaledonia Baru telah enam kali tampil dalam Piala Negara OFC. Hasil terbaik mereka adalah meraih juara kedua pada dua edisi berturut, yakni 2008 dan 2012.
Mereka menjadi negara anggota OFC dengan peringkat teratas, yakni peringkat 95 pada September 2008,[3] membuat mereka menjadi negara keempat dari OFC yang meraih peringkat global 100 teratas.