Timur Merah (Hanzi sederhana: 东方红, pinyin: Dōngfāng hóng) adalah sebuah lagu patriotik Republik Rakyat Tiongkok yang mulai populer di awal Revolusi Budaya. Lagu ini sempat menjadi lagu kebangsaan de facto, menggantikan Barisan Para Sukarelawan yang karena penciptanya dipenjara, lagu tersebut tidak lagi dimainkan. Lirik lagu dibuat oleh Li Youyuan dan musiknya berasal dari lagu rakyat daerah Shanxi.