त्रिशण्कु | |
---|---|
Tokoh dalam mitologi Hindu | |
Nama | Trisangku |
Ejaan Dewanagari | त्रिशण्कु |
Ejaan IAST | Trishaṇku |
Nama lain | Satyabrata (nama lahir); Wedasa |
Kitab referensi | Ramayana; Purana |
Asal | Ayodhya, Kerajaan Kosala |
Kediaman | Ayodhya |
Kasta | Ksatriya |
Profesi | Raja |
Dinasti | Surya |
Anak | Hariscandra |
Dalam mitologi Hindu, Trisangku (Dewanagari: त्रिशण्कु; IAST: Triśaṇku ) adalah seorang raja pada zaman India Kuno. Ia merupakan putra Trayaruni, seorang keturunan Ikswaku dari Dinasti Surya atau Suryawangsa. Ia juga merupakan leluhur Sri Ramachandra, putra Dasarata. Trisangku memiliki putra bernama Hariscandra.
Nama aslinya adalah Satyabrata (Dewanagari: सत्यव्रत; IAST: Satyavrata ). Ia disebut Trisangku karena pernah melakukan tiga dosa.