Volkssturm

Volkssturm
Volkssturm marching, November 1944
Barisan Volkssturm, November 1944
Aktif18 Oktober 1944– Mei 1945
Negara Jerman
CabangPartai Nazi
Tokoh
Tokoh berjasa Joseph Goebbels

Volkssturm (pelafalan dalam bahasa Jerman: [ˈfɔlks.ʃtʊɐ̯m], "penggempur rakyat")[1][2] adalah kelompok milisi Jerman Nazi pada tahun-tahun terakhir Perang Dunia II. Kelompok ini tidak didirikan oleh Wehrmacht (Angkatan Darat Jerman), tetapi oleh Partai Nazi atas arahan Adolf Hitler. Pendiriannya baru diumumkan secara resmi pada tanggal 18 Oktober 1944.[3] Milisi ini mengerahkan laki-laki yang berumur 13 hingga 60 tahun yang belum mengabdi dalam satuan-satuan militer dan garda nasional. Volkssturm merupakan salah satu komponen terakhir dalam konsep perang total yang dirumuskan oleh Menteri Propaganda Joseph Goebbels, yang merupakan salah satu upaya Nazi untuk mengalahkan musuh-musuh mereka melalui semangat kuat kenegaraan.[4]

  1. ^ Fritz (2004). Endkampf: Soldiers, Civilians, and the Death of the Third Reich, hlm. ix.
  2. ^ Kershaw (2011). The End: The Defiance and Destruction of Hitler's Germany, 1944-1945, hlm. 86-88.
  3. ^ Burleigh (2001). The Third Reich: A New History, hlm. 786.
  4. ^ Kershaw (2001). Hitler: 1936-1945, Nemesis, hlm. 713-714.

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy