Wiener Zentralfriedhof

Gereja kuburan Santo Karolus Boromeus di tengah Wiener Zentralfriedhof.

Wiener Zentralfriedhof adalah salah satu tempat pemakaman terbesar di Eropa. Kawasan dengan luas sekitar 240 hektare ini dibuka pada tahun 1874. Terdapat sekitar 3 juta makam di tempat ini. Makam ini kini menjadi salah satu tujuan wisata di kota Wina karena banyak tokoh-tokoh penting yang disemayamkan di sini dan juga karena terdapat banyak bangunan bergaya art nouveau.

Beberapa tokoh terkenal yang disemayamkan di tempat ini adalah Ludwig van Beethoven, Ludwig Boltzmann, Johannes Brahms, Johann Strauss I, Johann Strauss II, Josef Strauss dan presiden-presiden Republik Austria Kedua.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy