Yudas (bahasa Ibrani: יְהוּדָה, Yehudah; bahasa Yunani: Ιουδας, Ioudas; bahasa Inggris: Jude, Judas) adalah salah seorang dari keempat saudara laki-laki Yesus menurut Perjanjian Baru Alkitab Kristen. Ia dianggap sebagai penulis Surat Yudas yang diakui sebagai salah satu bagian Alkitab Kristen, meskipun dalam pembuka surat itu ia tidak menyebut hubungan kekerabatannya dengan Yesus Kristus, melainkan hanya dengan Yakobus, saudara Yesus yang lain dengan kata-kata "Yudas, hamba Yesus Kristus dan saudara Yakobus".[1][2][3] Pada umumnya kalangan Katolik meyakini bahwa Yudas ini adalah orang yang sama dengan Rasul Yudas.[4]